You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Empat Warung Pulau Kelapa Aman dari Edaran Produk Kedaluwarsa dan Miras
....
photo Anita Karyati - Beritajakarta.id

Razia Miras dan Produk Kedaluwarsa Digelar di Pulau Kelapa

Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kepulauan Seribu menggelar razia minuman keras (miras) dan produk kedaluwarsa di Pulau Kelapa, Kepulauan Seribu Utara.

Empat warung sudah kita periksa

Kepala Satpol PP Kecamatan Kepulauan Seribu Utara, Edi Syahrudi mengatakan, razia ini digelar untuk mengantisipasi peredaran makanan dan minuman yang tak memenuhi syarat kesehatan seperti telah melewati batas konsumsi atau kedaluwarsa.

"Empat warung sudah kita periksa. Hasilnya tidak ditemukan peredaran miras berikut makanan dan minuman kedaluwarsa atau memiliki kemasan rusak," katanya, Selasa (11/4).

Razia Miras dan Produk Kedaluwarsa Digelar di Pulau Harapan

Edi menyampaikan, tujuan razia ini untuk melindungi dan memberikan rasa aman kepada masyarakat dari peredaran makanan atau minuman yang tidak memenuhi syarat kesehatan. Termasuk kedaluwarsa, kemasan atau isi berkondisi rusak yang dapat memicu gangguan kesehatan.

"Dalam pengawasan ini kami kerahkan 10 personel secara terpisah agar bisa melakukan pemeriksaan lebih detail dan teliti," ujarnya.

Ia juga mengimbau kepada pemilik warung agar selalu melakukan pengecekan tanggal kadaluarsa produk yang dijual dan juga pada kondisi kemasan produk.

"Produk yang kadaluarsa mohon disendirikan dan tidak dijual kepada masyarakat. Kami juga minta untuk tidak menjual miras karena dapat menimbulkan ketidaknyamanan," ucapnya.

Rosidah (54), pemilik warung di Pulau Kelapa mengaku sudah memisahkan produk dengan kemasan rusak atau mendekati kedaluwarsa agar bisa dikembalikan kepada distributor.

"Kami selalu cek barang dagangan seminggu sekali supaya pembeli tidak membeli produk yang kedaluwarsa," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pemprov DKI Kembali Raih Penghargaan dari Kemendag

    access_time18-11-2024 remove_red_eye3650 personFolmer
  2. Camat Duren Sawit Sosialisasikan Pilkada di KBT

    access_time16-11-2024 remove_red_eye1051 personNurito
  3. Pj Gubernur Teguh Pastikan Jakarta Aman, Stabil dan Terkendali

    access_time20-11-2024 remove_red_eye890 personFolmer
  4. Derai Hujan Masih Membasahi Jakarta Hari Ini

    access_time17-11-2024 remove_red_eye873 personTiyo Surya Sakti
  5. Hujan Ringan Basahi Jakarta di Akhir Pekan

    access_time16-11-2024 remove_red_eye836 personNurito